Penipuan Pinjaman Koperasi Simpan Pinjam dengan jaminan ijazah

Penipuan Pinjaman Koperasi Simpan Pinjam dengan jaminan ijazah


www.mediatronika.com - Penipuan Pinjaman Koperasi Simpan Pinjam dengan jaminan ijazah





Memang klo lagi butuh duit suka pusing, apalagi kebutuhan ini mendesak. mau jual barang...gak ada barang yang bisa dijual. coba-coba searching di internet kebanyakan pinjaman mensyaratkan adanya agunan berupa bpkb mobil, motor, sertifikat tanah sampai rumah. tetapi ada suatu agunan yang unik yakni ijasah. 

Yaitu sebuah koperasi simpan pinjam di daerah bekasi menawarkan suatu solusi pinjaman dengan agunan ijasah SMA sampai dengan Sarjana. untuk mengajukan pinjaman disyaratkan harus menjadi anggota dengan segala persyaratan dokumen lainnya.


Karena sudah buntu pikiran akhirnya saya mencoba untuk mengajukan. Setelah berkomukasi lewat email. akhirnya di berikan nomor handphone. saya setuju untuk mendaftarkan sebagai anggota dokumen yang diperlukan serta uang administrasi sebesar Rp. 400.000 saya berikan dengan perantara kurir dari Koperasi yang bersangkutan.

Pinjaman dengan Jaminan Ijasah SMA sampai Sarjana
Pinjaman dengan Jaminan Ijasah SMA sampai Sarjana


Setelah mendaftar jadi anggota saya disuruh menunggu selama 2 hari untuk disurvey. saya tunggu-tunggu ternyata berhari-hari gak ada yang disurvey. hehehe ternyata saya tertipu....memang bodohnya saya...walaupun kesal karena tertipu di saat terjepit akan kebutuhan tapi saya berharap semoga uang hasil tipuan itu bermanfaat. 


Ada beberapa hal yang diperhatikan agar tidak tertipu seperti kasus di atas,
  1. Koperasi tersebut hanya membuat blog. walaupun mencantumkan pengurus serta struktur organisasi tetapi semuanya palsu.
  2. Contact Person yang tidak jelas hanya mencantumkan email. serta alamat lengkap tetapi tidak jadi jaminan kebenarannya.
  3. Tidak Pernah memberikan nomor telepon kantor tetapi hanya memberikan nomor HP.
  4. Kurir Penjemput data dan dokumen tidak memperlihatkan tanda pengenal.
  5. Kwintansi yang diberikan tidak di stempel.
  6. Nomor HP Pengawai dan kurir kadang-kadang tidak aktif.
Waspadalah !!!!!